HOME

Talkshow “Generasi Sehat, Generasi Herbal” Meriahkan World Pharmacist Day di SMA Negeri 19 Surabaya

image1 1
Foto dari kiri ke kanan : Tim PT. Bintang Toedjoe sebagai MC, Perwakilan BNN, IAI PC Kota Surabaya, Kepala Sekolah SMAN 19 Surabaya, Perwakilan BPOM dan Perwakilan Media Radar Surabaya.

Surabaya, IAINews – Dalam rangka memperingati World Pharmacist Day, Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Cabang Kota Surabaya bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN), Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (POM), Media Radar Surabaya, PT. Bintang Toedjoe, serta SMA Negeri 19 Surabaya, menggelar talkshow edukatif bertajuk “Generasi Sehat, Generasi Herbal”. Kegiatan ini diselenggarakan pada Senin, 30 September 2024, dan diikuti dengan penuh antusiasme oleh 50 siswa dari SMA Negeri 19 Surabaya.

Melalui acara ini, para siswa diajak untuk lebih mengenal dan memahami manfaat tanaman herbal sebagai bagian dari upaya menjaga kesehatan dengan cara alami.

Talkshow ini merupakan bentuk kolaborasi positif antara berbagai pihak yang peduli terhadap kesehatan generasi muda. Ketua IAI Cabang Surabaya, apt. Rizal Umar Rahmadani, M.Farm.Klin., dalam sambutannya menyatakan harapannya agar acara ini dapat memberikan edukasi penting kepada generasi muda, khususnya Generasi Z, terkait pemanfaatan tanaman herbal sebagai alternatif pengobatan yang alami.

“Indonesia memiliki kekayaan alam berupa herbal yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Oleh karena itu, penting bagi generasi muda untuk memanfaatkan potensi tersebut secara bijak dan tepat,” ungkap Rizal.

Dalam sambutannya, Rizal juga menekankan pentingnya memahami konsep Dagusibu (Dapatkan, Gunakan, Simpan, Buang) dalam penggunaan obat. Beliau juga mengingatkan tentang tantangan yang dihadapi Generasi Z, seperti mood swing yang tinggi, sehingga rawan terhadap penyalahgunaan obat-obatan.

Rizal berharap para siswa tidak hanya menjaga diri mereka sendiri, tetapi juga menjadi agen perubahan (agent of change) yang dapat menyebarkan informasi kepada masyarakat luas dan membantu mencegah penyalahgunaan obat di sekitar mereka.

Foto Ketua PC IAI Kota Surabaya apt. Rizal Umar R, M.Farm. Klin

Selanjutnya, perwakilan dari Balai Besar POM Surabaya, apt. Dra. Retno Chatulistiani, memberikan materi terkait pentingnya keamanan dan mutu obat bahan alam. Retno juga mengajak para siswa untuk lebih aktif dalam melakukan pengawasan terhadap obat-obatan yang beredar.

Ia mengenalkan konsep CEK KLIK (Cek Kemasan, Label, Izin Edar, dan Kedaluwarsa) yang perlu dilakukan sebelum membeli obat. Retno menekankan pentingnya menggunakan produk herbal yang sudah terdaftar dan aman dikonsumsi, serta tidak mudah tergiur oleh promosi berlebihan dari kosmetik atau suplemen yang sering kali ditemui di internet.

Exit mobile version