Setelah menerima materi, para siswa dengan antusias mengikuti sesi tanya jawab. Mereka bertanya seputar materi yang disampaikan, menunjukkan minat dan keingintahuan yang tinggi.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membekali siswa dengan pengetahuan dan pemahaman mengenai cara memilih, menggunakan, dan mengonsumsi makanan atau jajanan yang sehat dan bermutu. Siswa juga diajarkan untuk mengenali produk makanan melalui metode “Cek KLIK” (Kemasan, Label, Izin Edar, dan Kedaluwarsa). Selain itu, siswa diperkenalkan pada berbagai bahaya yang mungkin timbul dari penggunaan produk yang tidak memenuhi standar mutu dan keamanan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan siswa mampu melindungi diri dari konsumsi makanan yang dapat berisiko buruk terhadap kesehatan.