Menulis juga dijadikan sebagai penyambung lidah untuk berbagi informasi mulai dari tingkat cabang, daerah, hingga pusat.
Dengan adanya IAINews, pengurus jadi dipermudahan dan dibantu terkait penyebaran informasi, sebab portal berita ini bisa diakses dan dibaca oleh seluruh apoteker Indonesia.
Terlebih, dengan adanya IAINews, kegiatan-kegiatan pengurus cabang atau pengurus daerah bisa diliput dan diterbitkan secara gratis tanpa harus mengeluarkan dana.
Berkaitan dengan pencapaiannya sebagai IAI Journalist of the Year 2023-2024, Apt Eka Siswanto sama sekali tidak mengetahui, adanya pemilihan tersebut, yang dilakukan oleh PP IAI.
Tulisan yang ia hasilkan, semata didasari semangat ingin memajukan IAI melalui berbagi tulisan. Yang dilakukan apt Eka Siswanto hanyalah menulis dan menulis, sehingga menghasilkan puluhan tulisan di IAINews.
Dosen tetap Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan ini berbagi tips menulis, ‘’Jangan menyerah sebelum mencoba’’.
‘’Jangan pernah berpikir tentang kesempurnaan sebuah tulisan, sebab kesempurnaan hanya milik Allah semata.,’’ kata apt Eka Siswanto.
‘’Jangan malu untuk menulis dan menerbitkan tulisan, sebab terkadang kita tidak percaya diri untuk menulis dan menerbitkan tulisan’’ pesan apt Eka Siswanto.
‘’Padahal, menulis adalah sebuah proses pembelajar yang harus dilalui. Proses yang akan membuat tulisan menjadi lebih baik dari satu tulisan ke tulisan berikutnya,’’ tutur apt Eka Siswanto mengakhiri perbincangan.