Sebagai langkah awal, IAI Kepahiang menjalin advokasi dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas Ujan Mas, yang diwujudkan dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU).
Dukungan dari Kepala Desa dan Bidan Desa Pungguk Beringang serta pasien TB yang kooperatif turut mendukung kelancaran kegiatan ini di Balai Posyandu setempat.
Ketua IAI PC Kepahiang, Apoteker Yosi Ermalena, S.Si., menyampaikan hasil survei yang telah direkap serta rencana tindak lanjut kegiatan dalam bentuk poster.
Puncak acara “Apoteker Bertamu” diisi dengan persembahan tari, doa, sambutan dari para pejabat, dan penyerahan plakat sebagai tanda terima kasih kepada berbagai pihak yang mendukung.
Keberhasilan Kampung ASK ME DAGUSIBU didukung oleh sponsor dari apotek, klinik, distributor obat, dan perorangan. PC IAI Kepahiang mengucapkan terima kasih atas dukungan tersebut.
Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat diimbau mengikuti media sosial resmi PC IAI Kepahiang di Facebook dan Instagram (PC_IAI.Kepahiang) serta YouTube (PC IAI KEPAHIANG OFFICIAL).